Wednesday, October 23, 2019

Resep Memasak Daun Kelor Yang Mengoyang Lidah Dan Memberi Manfaat besar



Hari ini pada Rabu, 23 Oktober 2019, saya akan berbagi tentang bagaimana cara memasak sayur daun kelor. Mengapa saya pengen memasak sayur daun kelor ? Karena daun kelor memiliki sangat besar dan banyak manfaatnya bagi kesehatan kita. 

Dan ini setelah membaca dari beberapa buku kesehatan dan literatur ternyata sangat banyak manfaatnya antara lain dapat dipercaya dapat membantu menjaga kadar gula darah serta memiliki kandungan antioksidan tinggi, sumber vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh, membantu menurunkan kada gula darah, membantu meredakan peradangan, menurunkan kolesterol, membantu mengatasi kanker,mencegah anemia dan baik untuk wanita menopause.

Waahhh...tenyata tidak main-main manfaat yang terkandung di dalam daun kelor yaaa..... 

Maka saya ingin berbagi dengan ibu-ibu maupun mbak-mbak, agar tidak segan memasak daun kelor buat keluarga tercinta. Kali ini saya akan memasak daun kelor menjadi sayur bening. Dengar sayur bening pasti Bapak/ibu/Mbak-mbak membayangkan betapa segar dan nikmatnya, Apalagi sekarang lagi musim kemarau, pasti masak daun kelor bisa dijadikan pilihan yang tepat. 

Dari bahan dan cara memasaknyapun juga sangat mudah dan praktis karena bumbunya hanya dirajang/iris-iris saja. 


Berikut cara memasak sayur bening daun kelor yaitu antara lain :

1. Menyiapkan bahannya yaitu : 

      - daun kelor 15 lembar 
      - bawang merah 2 bh
      - gula
      - garam
      - rempah "kunci" (panggilan di tempatku)

2. Cara memasaknya :

1. Siapkan air ke dalam panci/tempat memasak sayur
2. Iris 2 buah bawang merah tipis-tipis dan masukkan ke dalam air 
3. Masukkan rempah "kunci" sekitar 10 cm, dengan mengiris tipis-tipis
4. Masukkan gula dan garam sesuai selera
5. Tunggu sampai mendidih kemudian masukkan daun kelor 
   Jika di sayur tersebut biasanya diberikan gambas/buah pepaya yang masih muda, kemudian di iris tipis-tipis dan masukkan

Nahhh....jadilah sayur bening daun kelor, yang mengoyang lidah, mantaps, nikmat, segar dan rasanya enakk sekali.

Mungkin bagi para Ibu/Mbak-mbak bisa mempraktekkan di rumah masing-masing. Karena memasaknya cukup membutuhkan waktu 10 menit sudah matang. Praktis memasaknya dan besar sekali manfaatnya bagi kesehatan.

Demikian yang bisa kami sampaikan, semoga bisa bermanfaat, dan menjadikan keluarga sehat dan bahagia selalu. Aamiin.......

No comments:

Post a Comment

Tips Membuat Sate Telur Gulung Yang Mudah, Gurih, Enak dan Pastinya Berhasil Di Gulung

Hai sobatku semua.... Pastinya mengetahui apa itu makanan camilan yang satu ini yaitu sate telur gulung. Biasanya sate telur gulung banya...